Kabar Kota Bima

Usai Lantik 5 Kadis, Pemkot Bima Tunjuk Pelaksana Tugas Isi Jabatan Kosong

510
×

Usai Lantik 5 Kadis, Pemkot Bima Tunjuk Pelaksana Tugas Isi Jabatan Kosong

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Pelantikan 5 Kepala Dinas hasil Seleksi JPT oleh Wali Kota Bima menyisakan kekosongan sementara pada sejumlah OPD yang ditinggalkan pejabat sebelumnya.

Kabid Mutasi BKPSDM Kota Bima Hidayat. Foto: Bin

Menindaklanjuti kondisi tersebut, Pemerintah Kota Bima langsung mengambil langkah dengan menunjuk Pelaksana Tugas (Plt) untuk mengisi jabatan yang kosong.

“Iya, sudah terisi. Penunjukan Plt ini sesuai dengan arahan dan kebijakan kepala daerah,” ujar Kepala Bidang Mutasi BKPSDM Kota Bima Hidayaturahman, Selasa 13 Januari 2026.

Hidayaturahman menjelaskan, berdasarkan hasil koordinasi dengan Kepala BKPSDM pada pagi hari, seluruh jabatan yang kosong telah diisi sementara oleh pejabat yang dinilai memenuhi kualifikasi.

Adapun pejabat yang ditunjuk sebagai Plt di antaranya, Kabag Prokopim Setda Kota Bima diisi oleh Kepala Bagian Layanan Pengadaan Barang dan Jasa (LPBJ) Setda, H Irwan. Selanjutnya, jabatan Sekretaris BKPSDM diisi oleh Kabid Mutasi, Hidayaturahman.

Untuk jabatan Kepala Bidang Hortikultura Dinas Pertanian, Plt oleh Sekretaris Dinas Pertanian, Muhammad Azam. Sementara jabatan Sekretaris BPKAD diisi oleh Kabid Anggaran, Muslih, dan Kepala Bagian Organisasi dan Administrasi (OPA) Setda ditunjuk Kepala Bagian Pemerintahan, Ahsanurahman.

Ia menambahkan, ke depan Pemerintah Kota Bima akan menindaklanjuti pengisian jabatan tersebut dengan menunjuk pejabat definitif atau melakukan rotasi jabatan sesuai kebutuhan organisasi.

“Untuk langkah selanjutnya, kami masih menunggu arahan dan instruksi kepala daerah,” tambahnya.

*Kahaba-04