Kabar Bima

GMNI Bima Gelar Pentas Seni, Peringati Hari Sumpah Pemuda

336
×

GMNI Bima Gelar Pentas Seni, Peringati Hari Sumpah Pemuda

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Peringati hari sumpah pemuda tahun 2019, Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Bima menggelar pentas seni pemuda bukan musuh bangsa, Selasa (29/10) pukul 20.00 Wita di depan Kampus Vokasi Unram Sondosia.

GMNI Bima Gelar Pentas Seni, Peringati Hari Sumpah Pemuda - Kabar Harian Bima
GMNI Cabang Bima usai menggelar pentas seni. Foto: Ist

Ketua GMNI Cabang Bima Andi Wahyudin mengatakan, sejarah mencatat bahwa pemuda memiliki andil yang besar pembangunan Bangsa Indonesia. Melalui moment hari sumpah pemuda tersebut, pihaknya ingin menyampaikan pesan bahwa pemuda adalah bagian terpenting dalam pembangunan bangsa dan tidak harus dipandang sebagai musuh.

“Itu sebabnya kami mengangkat tema pemuda bukan musuh bangsa,” ujarnya.

Kata dia, kendati pemuda sering kali menyampaikan kritikan terhadap kebijakan pemerintah, namun bukan berarti pemuda sebagai pemberontak. Tapi bagian terpenting sebagai mitra yang kritis.

“Kami ingin sampaikan pesan-pesan itu dengan seni,” katanya.

Ia membeberkan, ada sejumlah kesenian yang ditampilkan pada kegiatan tersebut, di antaranya pembacaan puisi, drama dan teatrikal, orasi budaya dan terakhir pembacaan naskah sumpah pemuda bersama seluruh penonton.

“Terakhir kami tutup dengan pembacaan sumpah pemuda secara bersama-sama,” bebernya.

Ia berharap semoga kedepan peran pemuda dalam membangun bangsa akan lebih baik. Peran tersebutn tidak saja berupa keterlibatan dalam pemerintah, namun juga menjadi mkitra kritis yang visioner sebagai cerminan bangsa yang demokratis.

“Dan semoga kedepan, GMNI semakin jaya,” harapnya.

*Kahaba-10