Kabar Bima

Dikes Mulai Fogging di Kecamatan Asakota

354
×

Dikes Mulai Fogging di Kecamatan Asakota

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Menindaklanjuti meningkatnya jumlah warga Kecamatan Asakota yang terpapar penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD). Dikes hari, Kamis (9/4) langsung turun melakukan fogging di sejumlah kelurahan. (Baca. Jumlah Demam Berdarah di Asakota Meningkat, 65 Warga Positif)

Dikes Mulai Fogging di Kecamatan Asakota - Kabar Harian Bima
Fogging di Kelurahan Jatibaru Barat. Foto: Ist

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bima H Azhari mengakui jika jumlah warga Asakota yang positif DBD sebanyak 65 orang. Hari ini pun, jajarannya langsung melakukan fogging dimulai dari Kelurahan Jatibaru Barat.

“Hari ini kira selesaikan fogging di satu kelurahan tersebut,” sebutnya.

Di hari berikutnya kata Azhari, pihaknya akan melakukan Fogging di Kelurahan Jatiwangi. Kemudian hari pada hari Senin pekan depan, Kelurahan Ule. Selasa Kelurahan Jatibaru Timur.

Kemudian di kecamatan lain, pada hari Rabu pihaknya melakukan fogging di Kelurahan Sambinae dan Kamis di Kelurahan Penanae. Di hari Kamis Kelurahan Monggonao dan Manggemaci, serta Kelurahan Matakando. Lalu pada hari Jumat Kelurahan Rabadompu Barat.

“Wilayah-wilayah yang disebutkan itu merupakan wilayah yang terjangkiti DBD,” terangnya.

Azhari menambahkan, selain fogging ia mengimbau kepada masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat. Agar jentik jentik nyamuk Demam Berdarah tidak tumbuh dan menjangkiti warga.

*Kahaba-01