Kabar Kota Bima

Simpan Sembarangan, Pol PP Tertibkan Lapak Pedagang di Taman Ria

487
×

Simpan Sembarangan, Pol PP Tertibkan Lapak Pedagang di Taman Ria

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Pol PP Kota Bima menertibkan lapak dan puluhan kursi Pedagang Kaki Lima (PKL) di Taman Ria, Senin pagi (21/2). Kegiatan rutin tersebut dilakukan untuk menjaga keindahan dan kebersihan fasilitas umum.

Simpan Sembarangan, Pol PP Tertibkan Lapak Pedagang di Taman Ria - Kabar Harian Bima
Pol PP saat menertibkan lapak pedagang di Taman Ria. Foto: Bin

Kasi OPS Pol PP Kota Bima Jamaluddin mengatakan, usai apel pagi tadi mereka turun untuk penertiban rutin di seputaran Kota Bima. Baru tiba di Taman Ria, berserakan lapak dan kursi sisa jualan yang tidak dibawa pulang kembali.

Simpan Sembarangan, Pol PP Tertibkan Lapak Pedagang di Taman Ria - Kabar Harian Bima

“Lapak dan kursi yang kita tertibkan milik pedagang es buah di Taman Ria. Kondisinya berserakan dan menganggu pemandangan taman,” katanya.

Menurut dia, lapak dan kursi tersebut telah diamankan sementara di Kantor Sat Pol PP. Pemiliknya nanti jika datang ambil akan diberikan pembinaan dan diminta dengan tegas untuk tidak lagi menyimpan sembarangan lapak dan kursi di fasilitas umum.

“Selesai jualan, lapak dibawa pulang. Jangan disimpan berserakan di lokasi,” tegasnya.

Diakui Jamaluddin, memberitahu para PKL ini memang butuh kesabaran. Pasalnya, sudah sering diingatkan, tapi tetap saja menyimpan sembarangan lapak dan perkakas di tempat dagang.

“Kita tidak larang berjualan, tapi patuhi aturan juga,” katanya.

Ia kembali mengingatkan para PKL untuk mengindahkan imbauan pemerintah. Jaga kebersihan fasilitas umum sebagai tempat berdagang dan membawa pulang kembali lapak dan perkakas jualan.

“Mari sama-sama jaga kebersihan dan keindahan kota,” ajaknya.

*Kahaba-01