Kota Bima, Kahaba.- Dukungan luar biasa ditunjukkan warga Kelurahan Tanjung, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima, saat menyambut blusukan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima, H A Rahman H Abidin dan Feri Sofiyan (Man-Feri), Senin malam 18 November 2024.
Blusukan dimulai dari Lingkungan Sumbawa bagian timur, berlanjut ke Lingkungan Sumbawa bagian barat, hingga akhirnya menyasar Lingkungan Tanjung.
Kehadiran Man-Feri disambut hangat warga yang berbondong-bondong keluar rumah untuk ikut berjalan bersama paslon nomor urut 1 ini. Suasana penuh semangat dan kebersamaan terlihat jelas di sepanjang rute blusukan.
Antusiasme warga yang luar biasa membuktikan bahwa Kelurahan Tanjung solid dalam mendukung Man-Feri. Dukungan ini menunjukkan kebulatan tekad warga untuk mengantarkan pasangan tersebut memimpin Kota Bima.
Dalam sambutannya di hadapan warga, Feri Sofiyan menyampaikan rasa haru dan apresiasi atas antusiasme warga Tanjung.
Dirinya mengakui bahwa dukungan ini menjadi energi tambahan bagi dirinya dan H Arahman H Abidin untuk terus berjuang memenangkan Pilkada 2024.
“Warga Tanjung telah membuktikan kesolidan dan kebersamaan. Malam ini, kalian rela berkeringat untuk Man-Feri, dan kami sangat menghargai semangat kalian semua,” ujar Feri didampingi H A Rahman H Abidin, yang akrab disapa Aji Man.
Feri juga mengajak warga untuk terus menjaga kekompakan hingga hari pencoblosan, seraya mengingatkan mereka untuk memastikan pilihan tetap pada Man-Feri.
“Pada tanggal 27 November nanti, mari bersama-sama tetapkan pilihan. Coblos Man-Feri nomor urut 1,” ajaknya dengan penuh semangat.
Blusukan oleh Paslon Man-Feri tidak hanya menjadi ajang mendekatkan diri paslon kepada masyarakat, tetapi juga semakin menguatkan ikatan solidaritas warga Tanjung untuk mewujudkan harapan dan visi besar Man-Feri bagi Kota Bima.
*Kahaba-01