Kabupaten Bima, Kahaba.- Setelah terpilih secara aklamasi pada Musda Golkar Kabupaten Bima beberapa waktu, Hj. Indah Dhamayanti Putri (Dinda) dilantik menjadi Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Bima, di Mutmainnah Hotel and Souvenir, Minggu (20/11).
Pungurus DPD II Partai Golkar Kabupaten Bima telah resmi dilantik oleh DPD I Golkar Provinsi NTB. Pada kesempatan tersebut DPD I Golkar Provinsi NTB melantik pengurus DPD II pengurus DPD II Kabupaten Dompu.
Pengurus DPD II Kabupaten Bima dan Kabupaten Dompu masa bhakti 2016-2121 itu dilantik oleh ketua DPD I Golkar NTB, H. Moh. Suhaili FT. Kegiatan tersebut juga dihadiri sejumlah pimpinan parpol di Kabupaten Bima.
Dinda pada sambutannya mengatakan, pengurus yang hari ini dilantik merupakan figur yang teruji membesarkan dan memperjuangkan panji Partai Golkar. Dengan militansi yang sangat tinggi, dirinya berharap kader tetap bis bekerja keras mengemban misi partai.
“Partai Golkar merupakan partai tertua di negeri ini, jadi sewajarnya kita mengelorakan semangat baru. Seringnya muncul pengalaman pahit, menjadi pelajaran berharga untuk kita semua. Kebersamaan yang terjalin ini perlu terus dijaga. Agar menjadi contoh untuk partai lain,” harapnya.
Dinda juga menegaskan, pemahaman secara menyeluruh tentang visi dan misi partai merupakan prasyarat penting bagi semua kader agar mampu membaca semua peluang dan menjawab kebutuhan masyarakat.
Untuk itu, dirinya kemudian kembali berharap agar seluruh kader untuk bisa berbuat lebih banyak dan berkarya dengan maksimal untuk kejayaan Partai Golkar.
Pada kesempatan itu dirinya juga menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus partai yang akan mengemban amanah selama masa bakti lima tahun ke depan. Semoga pengurus mampu bersama-sama mengawal kinerja Pemerintah dan menjadi mitra pemerintah dalam mewujudkan masyarakat Kabupaten Bima yang RAMAH.
*Kahaba-01