Kabar Bima

Empat Mesin Politik Ady-Zubair Siap Tempur

459
×

Empat Mesin Politik Ady-Zubair Siap Tempur

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bima, Ady Mahyudi-Zubair HAR (MAJU) patut diperhitungkan lawan dalam Pemilukada 9 Desember 2015 mendatang. Saat ini, pasangan nomor urut 2 itu memiliki empat mesin politik yang siap menggempur dukungan masyarakat.

Pasangan Ady - Zubair. Foto: Ady
Pasangan Ady – Zubair. Foto: Ady

“Pertama, kami punya Tim Pemenangan Koalisi yang dikenal dengan Sahabat Ady-Zubair. Tim ini merupakan gabungan kekuatan partai koalisi pengusung yakni PAN, PKB dan PBB,” terang Fahrirrahman, Bendahara Tim Koalisi, Sabtu (5/9) siang.

Untuk Tim Sahabat Ady-Zubair ini kata Fahri, sudah terbentuk di 191 desa di Kabupaten Bima dan saat ini pembentukan di Kecamatan hampir rampung. Jumlah mereka diperkirakan sekitar 30 ribu lebih dan dipastikan terus bertambah dengan pembentukan di kecamatan.

Tim kedua lanjutnya, yakni Tim Garda Muda. Mereka merupakan gabungan intelektual muda dari semua Kecamatan dan Desa. Ketiga, yakni Tim Gender Annisa yang merupakan gabungan kelompok wanita dan ibu-ibu.

“Terakhir, kita juga punya mesin partai pengusung yang punya struktur kepengurusan hingga tingkat Desa. Mereka telah berkomitmen siap memenangkan Ady-Zubair,” ujarnya.

Dalam upaya penggalangan dukungan saat ini sambungnya, pasangan dari Politisi dan Birokrasi ini punya pola tersendiri. Mereka lebih memilih blusukan tatap muka dari rumah ke rumah, bukan melalui pertemuan khusus yang diseting. Kedua figur menyalami masyarakat satu persatu tanpa membedakan status sosial dan latar belakang.

Menurutnya, dengan pola blusukan seperti itu, Pasangan MAJU bisa menyelesaikan empat Desa dalam sekali turun. Terkadang juga kerap menginap langsung bersama masyarakat. Alhasil, kunjungan tersebut terbukti ampuh.

“Masyarakat merasa terhormat didatangi langsung, mendengar keluhan mereka tanpa jarak dan bisa duduk langsung melihat kehidupannya dari dekat,” jelas Fahri.

Diakuinya, selama seminggu terakhir turun, dukungan terhadap Ady-Zubair terus berdatangan. Pasangan nomor 2 ini juga sangat diterima baik oleh masyarakat di semua kecamatan. Sementara dukungan dari pihak lain juga terus berdatangan.

Misalnya dari Abu Jenggo, Kakeknya Mantan Wakil Bupati Bima, H Usman AK. Tokoh Tente, H Wahab, maupun Mantan Kadis Dikpora, H Hafid. “InshaAllah, besok kita akan kembali menggempur Sape dan Lambu,” pungkasnya.

*Ady