Kabar Bima

ZAMAN Promosikan Profil SYUKUR di Woha

417
×

ZAMAN Promosikan Profil SYUKUR di Woha

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Tokoh Masyarakat Bima, H. Zainul Arifin dan H. Usman AK atau dikenal dengan paket ZAMAN pada Pemilukada 2010 kembali didaulat menjadi Juru Kampanye (Jurkam) saat kampanye Pasangan Calon, H. Syafrudin-H. Masykur HMS (SYUKUR) di Kecamatan Woha, Rabu (9/9) sore.

ZAMAN saat mempromosikan pasangan SYUKUR. Foto: Bin
ZAMAN saat mempromosikan pasangan SYUKUR. Foto: Bin

Kampanye dilaksanakan di Lapangan Desa Cenggu depan Kantor Polsek Woha. Pada kesempatan itu, kedua tokoh penting ini dengan seksama mempromosikan profil dan keunggulan Pasangan Nomor 3 itu kepada masyarakat Woha.

Menurut Mantan Bupati dan Mantan Wakil Bupati Bima periode berbeda ini, H. Syafrudin dan H. Masykur merupakan dua figur dengan pengalaman mumpuni. Keduanya dinilai telah teruji sebagai pemimpin bersih, religius dan punya semangat besar membangun Kabupaten Bima.

“H. Syafrudin pernah menjadi Anggota DPRD Kabupaten Bima, lalu Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima, Wakil Bupati Bima dan terakhir menjadi Bupati Bima meski hanya 1,5 tahun,” terang H. Zainul atau biasa sapa Abu Ya dalam orasi politiknya.

Namun kata Pimpinan Pondok Pesantren Al Ikhwan ini, dalam waktu 1,5 tahun menjabat sebagai Bupati Bima, H. Syafrudin memperlihatkan karya nyata untuk Kabupaten Bima. Diantaranya, bangunan megah Kantor Bupati Bima di Godo berikut Kantor SKPD disekitarnya yang kini dalam proses pembangunan. Selain itu, pembangunan jalan dua arah dan rencana mega proyek Jembatan Lewa Mori.

“Soal kepribadian yang religius, saya rasa kedua figur kita ini jauh lebih baik dibandingkan Pasangan Calon lainnya,” ujar Abu Ya.

Sementara H. Masykur lanjutnya, merupakan mantan pejabat birokrasi dengan segudang pengalaman. Telah memulai karir di bawah, mulai dari menjadi Camat, Kepala SKPD beberapa kali dan jabatan tertinggi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yakni menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bima.

H. Usman AK menambahkan, dari profil kedua figur, masyarakat Woha tak perlu ragu untuk menjatuhkan pilihan kepada Pasangan SYUKUR. Semangat membangun daerah keduanya telah dibuktikan kepada masyarakat. Tentu, untuk meneruskan berbagai program pembangunan tersebut haruslah figur yang paham dan memiliki komitmen tinggi.

“Mari kita satukan niat, kita satukan tekad, kita satukan pilihan untuk mengantarkan kemenangan Pasangan SYUKUR pada Pemilukada 9 Desember 2015 mendatang. Mereka harapan kita untuk membangun Kabupaten Bima lebih baik lagi,” ajak Mantan Wakil Bupati Bima ini.

*Ady