Kabupaten Bima

Heboh, Penemuan Buaya 4 Meter di Sape

5160
×

Heboh, Penemuan Buaya 4 Meter di Sape

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Warga Sape Kecamatan Sape Kabupaten Bima malam ini dihebohkan dengan penemuan seekor buaya sepanjang 4 meter yang terdampar di perairan Natu Desa Poja, malam ini Senin (2/5).

Heboh, Penemuan Buaya 4 Meter di Sape - Kabar Harian Bima
Penemuan buaya di Kecamatan Sape. Foto: Ist

Kapolsek Sape Kompol Muslih mengakui, buaya ditemukan warga setempat. Kondisinya lemas tak berdaya. Kabar ditemukan buaya tersebut langsung disikapi Bripka Suhardin Bhabinkamtibmas Desa Poja Polsek Sape.

“Setelah dievakuasi bersama warga, Bripka Suhardin langsung mengamankan buaya tersebut, agar tidak membahayakan warga sekitar,” terangnya.

Kapolsek menambahkan, Bripka Suhardin saat itu juga berkoordinasi dengan pihak Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA), untuk menindaklanjuti seekor buaya yang terdampar tersebut.

*Kahaba-01