Kota Bima, Kahaba.- Menanam jiwa kreatif dalam dunia usaha untuk generasi milenial, Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi Negara (Himpian) Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Mbojo Bima mengadakan seminar kewirausahaan, di aula Alumni dan Mahasiswa Kampus setempat, Rabu (6/3).
Kegiatan dengan tema “Generasi Milenial yang Kreatif, Mandiri dan Berjiwa Entrepreneur Dalam Membangun Perekonomian Bangsa” tersebut dihadiri ketua seluruh civitas Akademika STISIP Mbojo Bima, Ketua DPRD Kota Bima Samsurih, Kadis Disperindag Kabupaten Bima, Komunitas Tangan Di Atas (TDA) Kota Bima, mahasiswa berbagai Kampus, mahasiswa paguyuban kecamatan, KNPI Kota Bima, FPKT Kota Bima, organisasi mahasiswa nasional dan perwakilan siswa SMA.
Seminar dilaksanakan atas dukungan penuh oleh Lembaga STISIP Mbojo Bima dan didukung juga oleh TDA Kota Bima, Bawang Goreng Baba Dae, Kantin Yuank, media Online Kahaba.net, Uma Ilo Peta, Uma Sarati, RS Salman Husada, Rumah Cantik Warna Warni, Kedai Kanjeng, Arintam dan Laki Lucki Shop.
Ketua Himpian STISIP Mbojo Bima Murtada dalam sambutanya menyampaikan, kondisi masyarakat Indonesia sekarang sangat kesulitan mendapatkan pekerjaan, terutama bagi generasi muda. Untuk menjawab itu semua, membangun kewirausahaan secara mandiri perlu dikembangkan dalam berbagai bidang usaha. Sehingga generasi milenial tumbuh menjadi generasi yang kreatif dan menjadi pengusaha muda yang sukses.
“Seminar ini bertujuan untuk menciptakan generasi milenial yang kreatif dalam bidang usaha,” ujarnya
Murtada atas nama Himpian berharap, kegiatan ini menjadi salah satu faktor pendukung untuk mendorong generasi muda untuk menambah pemahaman dalam bidang kewirausahaan. Karena yang hadir sebagai narasumber dalam seminar itu adalah dari komunitas TDA dan Kadis Diskoperindag Kabupaten Bima H Arifudin. Artinya banyak pengalaman dan konsep yang dibicarakan dalam seminar tersebut, untuk memulai sebuah usaha yang sukses.
“Semoga seminar ini bermanfaat dan menjadi dasar pemahaman bagi generasi milennial untuk membangun usaha,” harapnya
Sekjen BEM STISIP Mbojo Bima Ibrahim mengapresiasi kegiatan tersebut, seminar itu merupakan kegiatan yang positif dan sangat luar biasa. Seminar yang menciptakan generasi berjiwa mandiri tersebut merupakan program yang harus didukung penuh oleh berbagai pihak. Baik kalangan pemerintah maupun kalangan swasta.
“Karena generasi muda harus berdiri kaki sendiri tanpa harus menjadi budak di negeri sendiri,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua Lembaga STISIP Mbojo Bima Mukhlis Ishaka menyampaikan, kegiatan itu memiliki tema yang fenomenal. Terobosan baru mahasiswa STISIP membangun seminar tersebut merupakan trobosan yang luar biasa. Perlu diberikan dukungan secara materil maupun dukungan moral. Untuk itu harapan pada Pemerintah Kota dan Kabupaten Bima bisa membantu kegiatan mahasiswa yang positif dan bermanfaat tersebut.
“Kami atas nama Civitas Akademika STISIP Mbojo Bima menyampaikan ucapan terima kasih pada seluruh sponsor kegiatan ini,” ucapnya
Kata Mukhlis, jangan terlalu berharap untuk menjadi PNS, karena membangun sebuah usaha di usia muda merupakan langkah strategis yang baik untuk diupayakan. Menjadi pengusaha muda itu harus berani mengambil sikap dan optimis. Pengusaha harus berani mengambil resiko, terutama resiko kegagalan. Yakin dan percaya, kegagalan itu keberhasilan yang tertunda.
Ditempat yang sama Ketua DPRD Kota Bima Samsurih sebelum menyampaikan sambutanya, mengajak seluruh mahasiswa untuk sama-sama menyeruakan sumpah mahasiswa. Dirinya mengapresiasi seminar tersebut.
Berbicara politik anggaran, APBD Kota Bima sebesar Rp 800 miliar sudah menetapkan anggaran untuk UKM sebesar Rp 12 Miliar. Anggaran untuk mengembangkan kewirausahaan yang maju pada anak muda.
“Kami minta perwakilan dari STISIP bisa ikut terlibat menjadi pendamping pembentukan UKM tersebut,” pintanya.
Duta Partai PAN itu meminta agar generasi muda ataupun Genesis Milenial bisa memilki tekad dan kemauan yang tinggi dan memiliki kreatifitas untuk memulai usaha yang maju dan sukses. Karena itu merupakan modal utama untuk menjadi generasi yang sukses.
*Kahaba-05