Bima Kita

Pawai Gunakan Sambolo Koran, Bupati Puji Kreatifitas Wartawan

376
×

Pawai Gunakan Sambolo Koran, Bupati Puji Kreatifitas Wartawan

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Pawai budaya Hari Jadi Bima ke-378 Tahun 2018 di Kecamatan Bolo Kabupaten Bima, Rabu (04/07) berlangsung meriah. Tak hanya instansi pemerintah, BUMN, sekolah dan paguyuban masyarakat, Wartawan Bima dari media cetak, online dan elektronik turut berpartisipasi memeriahkan pawai.

Pawai Gunakan Sambolo Koran, Bupati Puji Kreatifitas Wartawan - Kabar Harian Bima
Sejumlah Wartawan di Bima saat ikut memeriahkan pawai budaya di Bolo. Foto: Eric

Rombongan wartawan cukup menyita perhatian masyarakat, bahkan Bupati Bima dan jajarannya saat pawai berlangsung. Penyebabnya karena keunikan Sambolo (ikat kepala khas Bima) yang dikenakan wartawan terbuat dari koran bekas.

Saat sampai finis, Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri didampingi Wakil Bupati Bima Dahlan M Nor, Sekda HM Taufik bersama Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima yang melihat rombongan wartawan memuji kreatifitas mitra kerja pemerintahan itu.

Bupati Bima mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih kepada para wartawan yang telah mengambil bagian dalam pawai budaya tersebut. Terlebih lagi kreatifitas Sambolo dari koran bekas yang digunakan sangat identik dengan profesi wartawan.

“Luar biasa para wartawan. Teruslah berkarya dan menjadi mitra pemerintan dalam membangun kabupaten Bima yang ramah,” kata Bupati Bima menyambut hangat wartawan.

Koordinator rombongan Wartawan Bima Saiful mengatakan, keterlibatan wartawan dalam kegiatan pawai budaya di Bolo merupakan kedua kalinya berturut-turut dari tahun lalu.

Selain berpartisipasi memberitakan berbagai dinamika yang terjadi lingkup pemerintah dan masyarakat kata dia, keikutsertaan wartawan merupakan bagian dari sinergisitas dalam mengawal kebijakan dan program pemerintah.

“Alhamdulillah keikutsertaan serta kebersamaan yang ditunjukkan oleh para awak media dalam pawai budaya tersebut sebagai bentuk partisipasi putera daerah sebagai mitra kerja pemerintah,” ujarnya.

Puluhan Wartawan Bima bergabung dengan jajaran Bagian Humas dan Protokol Setda Pemkab Bima. Didampingi langsung oleh Kabag Humas Sita Erna dan Kasubag Informasi dan Pemberitaan Zainuddin.

*Kahaba-04