Kabar Kota Bima

RSUD Kota Bima Rayakan Akreditasi Paripurna, HM. Rum: Tingkatkan Komitmen Profesionalisme Kerja

298
×

RSUD Kota Bima Rayakan Akreditasi Paripurna, HM. Rum: Tingkatkan Komitmen Profesionalisme Kerja

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- RSUD Kota Bima merayakan pencapaian akreditasi Paripurna dan memperingati Hari Ulang Tahun ke-6 mengusung semangat baru dengan motto “Melayani dengan Hati”, Selasa 9 Januari 2024,

RSUD Kota Bima Rayakan Akreditasi Paripurna, HM. Rum: Tingkatkan Komitmen Profesionalisme Kerja - Kabar Harian Bima
Pj Wali Kota Bima bersama Direktur RSUD Kota Bima saat merayakan akreditasi paripurna. Foto: Ist

Acara ini dihadiri Pj Wali Kota Bima HM Rum, MT didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Bakesbangpol Kota Bima dan Direktur RSUD Kota Bima beserta seluruh jajaran ASN lingkup RSUD Kota Bima.

RSUD Kota Bima Rayakan Akreditasi Paripurna, HM. Rum: Tingkatkan Komitmen Profesionalisme Kerja - Kabar Harian Bima

Rum saat sambutan menekankan pentingnya profesionalisme tenaga kesehatan dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan demi kesejahteraan masyarakat.

“Keberhasilan ini mencerminkan dedikasi RSUD Kota Bima dalam menyediakan layanan kesehatan yang berkualitas bagi warga Kota Bima,” ungkapnya.

Wali Kota Bima juga memberikan arahan tegas mengenai pentingnya akreditasi bagi RSUD Kota Bima. Juga menekankan bahwa akreditasi bukan sekadar capaian formal, melainkan fondasi penting dalam memastikan layanan kesehatan yang berkualitas dan aman bagi masyarakat.

Dirinya juga menyoroti bahwa akreditasi menjadi ukuran keberhasilan dalam mencapai standar pelayanan yang tinggi, serta merupakan bentuk tanggung jawab dan komitmen RSUD Kota Bima terhadap kualitas kesehatan masyarakat dan kesejahteraan warga.

“Dengan meraih akreditasi paripurna, RSUD Kota Bima diharapkan dapat terus meningkatkan mutu pelayanan, menjadikan kesehatan masyarakat sebagai prioritas utama, dan memberikan kepercayaan kepada publik terhadap fasilitas kesehatan di wilayah Kota Bima,” jelas Rum.

Di akhir sambutannya Wali Kota Bima menyampaikan ucapan selamat ulang tahun atas berdirinya RSUD Kota Bima dan berharap agar dalam momentum bertambahnya usia RSUD Kota Bima dapat seiring dan sejalan dengan bertambahnya kualitas pelayanan dan peningkatan infrastruktur RSUD Kota Bima menuju terciptanya fasilitas kesehatan yang maju dan mampu bersaing.

*Kahaba-01