Kabar Kota Bima

Sebagian Warga Kota Bima Laksanakan Idul Adha Lebih Awal

859
×

Sebagian Warga Kota Bima Laksanakan Idul Adha Lebih Awal

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Sejumlah warga di Kota Bima seperti di Kelurahan Ntobo Kecamatan Raba dan Kelurahan Penatoi Kecamatan Mpunda melaksanakan Salat Idul Adha 1445 H lebih awal dari jadwal yang ditetapkan pemerintah.

Sebagian Warga Kota Bima Laksanakan Idul Adha Lebih Awal - Kabar Harian Bima
Warga Kota Bima saat melaksanakan Salat Idul Adha 1445 H. Foto: Ist

Lurah Ntobo Aswin yang dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Kata dia, Salat Idul Adha dilaksanakan sebagian warganya hari ini, Minggu 16 Juni 2024. Salat dikerjakan di Mushola Muhyil Qulub Ponpes Darul Ulumi dengan imam H Afandi H Ibrahim.

Sebagian Warga Kota Bima Laksanakan Idul Adha Lebih Awal - Kabar Harian Bima

“Sesuai dengan hasil laporan Babinsa setempat, pelaksanaan ibadah Salat Idul Adha di Ntobo berjalan lancar dan tertib,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bakesbangpol Kota Bima Muhammad Hasyim yang juga dikonfirmasi menyatakan, hari ini juga sebagian warga Kelurahan Penatoi melaksanakan Salat Idul Adha di halaman SMAN 4 Kota Bima.

“Sesuai dengan informasi yang kami dapatkan, Salat ini dipimpin khotib Ustadz Lahmudin dan Imam Ustadz Irwan Arisandi,” katanya.

Untuk pelaksanaan ibadah juga, sesuai laporan yang diterima berjalan dengan tertib dan aman.

*Kahaba-04