Kabar Bima

STIE Bima Berhasil Mentransformasikan Potensi Lokal Jadi Peluang Baru Dunia Usaha

1220
×

STIE Bima Berhasil Mentransformasikan Potensi Lokal Jadi Peluang Baru Dunia Usaha

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri saat menyampaikan sambutan secara virtual pada Rapat Senat Terbuka Dalam Rangka Wisuda Sarjana Ekonomi Angkatan XVIII Tahun 2021, di auditorium kampus akhir pekan kemarin, memuji kiprah STIE dengan sejumlah capaian yang membanggakan. (Baca. 213 Mahasiswa-Mahasiswi STIE Bima Diwisuda, Firdaus: Jadilah Lilin di Tengah Gelap)

STIE Bima Berhasil Mentransformasikan Potensi Lokal Jadi Peluang Baru Dunia Usaha - Kabar Harian Bima
Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri saat menyampaikan sambutan secara virtual pada Rapat Senat Terbuka Dalam Rangka Wisuda Sarjana Ekonomi Angkatan XVIII Tahun 2021. Foto: Ist

Menurutnya, STIE Bima telah bisa berkontribusi besar dalam mentransformasikan cara pandang terhadap perkembangan dunia ekonomi di Bima. Dirinya dalam beberapa kesempatan ikut memantau dan melihat keberhasilan STIE Bima baik secara langsung maupun tidak langsung. (Baca. Sedih, Orang Tua Wakili Anaknya Wisuda di STIE Bima)

“Di antaranya transformasi potensi lokal menjadi peluang baru dunia usaha,” ungkapnya.

Untuk itu, Bupati Bima merasa tidak heran jika Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Salahuddin Uno langsung memberikan ucapan selamat kepada STIE Bima, karena STIE Bima menjadi 1 di antara 80 yang dipercayakan untuk melaksanakan Wiradesa 2021, dan menjadi satu-satunya di NTB. (Baca. Ini 10 Wisudawan – Wisudawati Terbaik STIE Bima Angkatan XVIII)

STIE Bima Berhasil Mentransformasikan Potensi Lokal Jadi Peluang Baru Dunia Usaha - Kabar Harian Bima
Prosesi wisuda mahasiswa – mahasiswi STIE Bima. Foto: Bin

Tentunya menurut Indah, STIE Bima telah memberikan kontribusi besar bagi majunya dunia pendidikan di Bima. Dan ia mengajak seluruh alumni STIE Bima untuk terus bergerak maju meraih mimpi setinggi mungkin.

“Hari ini Alumni STIE menjadi Bupati Bima, kalian boleh bermimpi menjadi Bupati, Gubernur, bahkan Presiden di Indonesia,” katanya menyemangati. (Baca. STIE Bima Telah Berkontribusi Banyak untuk Masyarakat dan Pemerintah)

Pada kesempatan itu, Bupati Bima juga mengucapkan selamat kepada mahasiswa – mahasiswi yang telah diwisuda. Demikian juga disampaikan kepada para dosen STIE Bima yang sudah mendidik dan mengantarkan putra – putri terbaik bangsa, sehingga mampu melangkah sejauh ini.

“Saya yakin para dosen pasti merasakan kebahagiaan tersendiri, karena berhasil menyelesaikan tugas sebagai guru sekaligus orang tua bagi segenap anak didiknya,” tambah Indah.

*Kahaba-01