Kabar Bima

Kantor dan Rumah Dinas Dipakai Pleno PPK, Camat Madapangga Beri Pelayanan di Luar

206
×

Kantor dan Rumah Dinas Dipakai Pleno PPK, Camat Madapangga Beri Pelayanan di Luar

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Karena semua ruangan di kantor Kecamatan Madapangga digunakan untuk pleno rekapitulasi suara tingkat PPK Madapangga, pemerintah kecamatan setempat harus memberi pelayanan di luar ruangan.

Kantor dan Rumah Dinas Dipakai Pleno PPK, Camat Madapangga Beri Pelayanan di Luar - Kabar Harian Bima
Camat Madapangga Muhammad Syafi’i. Foto: Yadien

Camat Madapangga Muhammad Syafi’i mengatakan, meskipun semua ruangan digunakan untuk pleno rekapitulasi suara oleh PPK Madapangga, pemerintah tetap bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat seperti biasa. Hanya saja, pelayanan diberikan di luar ruangan.

Kantor dan Rumah Dinas Dipakai Pleno PPK, Camat Madapangga Beri Pelayanan di Luar - Kabar Harian Bima

“Pelayanan di luar. Dan itu tidak ada masalah,” ujarnya, Kamis (25/4).

Kata dia, pihaknya kadang memberi pelayanan di halaman kantor kecamatan, dan bahkan juga kadang di rumah warga yang ada di sekitar kantor kecamatan.

“Kami memberikan pelayanan di mana saja. Sejauh ini tidak ada masalah,” katanya.

Ia menjelaskan, selain menggunakan ruangan kantor kecamatan, PPK Madapangga juga menggunakan rumah dinas camat untuk pleno rekapitulasi. Pasalnya rekapitulasi PPK  menggunakan sistem 2 paralel.

*Kahaba-10