Kabar Bima

Sampaikan Selamat, Syamsurih: Alfian Sudah Pantas Jadi Ketua DPRD Kota Bima

357
×

Sampaikan Selamat, Syamsurih: Alfian Sudah Pantas Jadi Ketua DPRD Kota Bima

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Ketua DPRD Kota Bima Syamsurih menyampaikan ucapan selamat kepada Alfian Indrawirawan, karena sudah terpilih menjadi Ketua DPRD Kota Bima berdasarkan hasil rapat pleno Partai Golkar, Minggu (21/7).

Sampaikan Selamat, Syamsurih: Alfian Sudah Pantas Jadi Ketua DPRD Kota Bima - Kabar Harian Bima
Syamsurih dan Alfian Indrawirawan. Foto: Ist

Kata duta Partai Amanat Nasional (PAN) itu, Golkar menjadi partai pemenang Pemilu 2019 di Kota Bima, disusul Partai Amanat Nasional dan Partai Bulan Bintang. Tentu kemenangan tersebut menempatkan Partai Golkar sebagai Ketua DPRD Kota Bima.

Sampaikan Selamat, Syamsurih: Alfian Sudah Pantas Jadi Ketua DPRD Kota Bima - Kabar Harian Bima

“Berdasarkan hasil pleno, Golkar telah mengusung Alfian sebagai Ketua DPRD Kota Bima. Selamat kepada Pak Alfian. Ucapan yang sama juga untuk Bapak HM Lutfi sebagai Korwil Partai Golkar NTB, atas kemenangan ini,” ucapnya, Selasa (23/7).

Secara pengalaman menurut Syamsurih, Alfian sudah tidak diragukan lagi. Karena selain menjadi ketua partai, juga telah memiliki banyak pengalaman di lembaga legislatfi.

“Pak Alfian Ketua Partai Golkar Kota Bima, 3 periode menjadi wakil rakyat, dan menjadi Wakil Ketua DPRD Kota Bima, tentu memiliki kemampuan yang mempuni. Jadi Pak Alfian sudah sangat pantas memimpin lembaga ini,” katanya.

Ia pun merasa yakin, Alfian ke depan akan bisa memberikan warna tersendiri untuk perpolitikan yang ada di dewan. Dengan kemampuan yang dimiliki dan jam terbang tinggi di urusan politik, maka dewan akan lebih berdinamika.

“Lembaga dewan merupakan lembaga yang berkedudukan sebagai unsur penyelenggara pemerintahan. Menjalankan fungsi – fungsi penting yang sudah tertuang dalam aturan. Dengan segala dinamika yang ada di daerah, ia pun merasa yakin Alfian mampu memberikan kinerja  pengabdian terbaik untuk kemajuan daerah dan masyarakat.

“Sekali lagi saya ucapkan selamat untuk Bapak Alfian Indrawirawan,” tambahnya.

*Kahaba-01