Kabar Kota Bima

Sudirman DJ Ditunjuk Gerindra Jadi Bakal Calon Wali Kota Bima

903
×

Sudirman DJ Ditunjuk Gerindra Jadi Bakal Calon Wali Kota Bima

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Anggota DPRD Kota Bima 3 periode, Sudirman DJ melalui rapat kerja daerah (Rakerda) Partai Gerindra ditunjuk untuk maju menjadi bakal calon Wali Kota Bima.

Sudirman DJ Ditunjuk Gerindra Jadi Bakal Calon Wali Kota Bima - Kabar Harian Bima
Anggota DPRD Kota Bima Sudirman DJ. Foto: Eric

Sudirman DJ saat dikonfirmasi sejumlah media membenarkan dirinya diperintahkan partai untuk maju pada Pilkada Kota Bima Tahun 2024 mendatang.

“Iya benar, saya diperintahkan jadi Bakal Calon Wali Kota Bima pada Pilkada Kota Bima tahun 2024 nanti,” katanya, Senin (14/2).

Dia ditunjuk karena telah diajukan oleh Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bima untuk pengusulan nama Bakal Calon pada kontestan 5 tahunan tersebut. Dengan pertimbangan, dirinya merupakan senior di Partai Gerindra dan sudah malang melintang di lembaga legislatif.

“Karena saya juga sudah 3 periode jadi wakil rakyat di Kota Bima,” terangnya.

Selaku kader yang loyal tambah Sudirman DJ, tentu dirinya menyatakan siap untuk maju menjadi Bakal Calon Wali Kota Bima.

“Iya saya siap,” tegasnya singkat.

*Kahaba-01