Pemilu

Bawaslu Kabupaten Bima Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif untuk Pilkada 2024

153
×

Bawaslu Kabupaten Bima Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif untuk Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan Pemilu, Bawaslu Kabupaten Bima menggelar kegiatan Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Bima 2024, di Rumah Makan Anda, Selasa 17 September 2024.

Bawaslu Kabupaten Bima Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif untuk Pilkada 2024 - Kabar Harian Bima
Bawaslu Kabupaten Bima saat melaksanakan kegiatan pengawasan partisipatif. Foto: Bin

Hadir dalam acara tersebut, Komisioner Bawaslu Kabupaten Bima, Abdullah dan Hasnun, bersama dua pemateri utama, Syarif Ahmad dan Taufik Firmanto.

Dalam sambutannya, Abdullah menekankan pentingnya partisipasi berbagai elemen masyarakat dalam mengawasi seluruh tahapan Pemilu.

“Kegiatan ini digelar untuk memastikan bahwa proses pemilihan serentak 2024 diawasi secara bersama, tidak hanya oleh Bawaslu, tetapi juga oleh semua komponen masyarakat,” ungkap Abdullah.

Menurutnya, pengawasan partisipatif sangat penting demi terciptanya Pemilu yang jujur, adil, dan berkualitas. Partisipasi aktif dari berbagai pihak, mulai dari organisasi kemahasiswaan hingga media massa, merupakan kunci suksesnya penyelenggaraan Pemilu.

“Semua pihak, termasuk masyarakat sipil, harus turut serta mengawal setiap proses dan tahapan Pemilu,” tegas Abdullah.

Abdullah juga menjelaskan, terdapat beberapa pilar utama dalam pelaksanaan demokrasi, yaitu penyelenggara Pemilu, aparat keamanan, dan masyarakat. Ketiga elemen ini harus bekerja sama untuk menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam pelaksanaan Pemilu.

“Proses demokrasi ini harus berjalan dengan baik, dan itu tidak bisa terwujud tanpa adanya partisipasi aktif dari masyarakat,” ujarnya.

Dengan pengawasan yang melibatkan berbagai lapisan masyarakat, Bawaslu berharap Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Bima 2024 dapat berlangsung lancar, aman, dan menghasilkan pemimpin yang berkualitas.

*Kahaba-01

KPU Kota Bima Tetapkan 114.351 DPT - Kabar Harian Bima
Pemilu

Kota Bima, Kahaba.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima menggelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk pemilihan…