Kabar Bima

Berprestasi, 37 Personil Polres Bima Naik Pangkat

367
×

Berprestasi, 37 Personil Polres Bima Naik Pangkat

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Polres Bima melaksanakan upacara Korps Raport kenaikan pangkat untuk 37 orang personil berprestasi dan 5 orang dari ASN di lapangan upacara kantor setempat, Senin kemarin. Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Bima AKBP Bagus Satrio Wibowo.

Berprestasi, 37 Personil Polres Bima Naik Pangkat - Kabar Harian Bima
Upacara kenaikan pangkat di Polres Bima. Foto: Ist

Kapolres menyampaikan, kenaikan pangkat para personil itu sesuai dengan surat Keputusan Kapolda NTB Nomor: STR/297, 299,300/VI/KEP/2019 tanggal 25 Juni 2019 tentang kenaikan pangkat untuk personel Polda NTB.

Di Polres Bima terdapat 37 orang personil dan di tambah 5 orang ASN Polri yang juga dinaikan pangkat dan golongannya. Yang mendapatkan kenaikan tersebut merupakan personil yang berprestasi saat menjalankan tugas dan mendapatkan korps raport yang baik.

“Kenaikan pangkat itu merupakan cerminan dari pribadi personil polisi baik dari segi kualitas, moral maupun dari segi profesionalisme kinerjanya,” ungkapnya.

Kata Bagus, yang mendapatkan kenaikan pangkat itu terdiri dari 11 orang dari Bripka naik ke Aipda, 24 orang Brigadir ke Briptu, 3 orang dari Bripda naik ke Briptu dan 5 orang ASN dari Pembina ke Pembina 1.

“Upacara korps Raport ini sengaja dilaksanakan dengan harapan bisa memberikan semangat dan motivasi serta kebanggaan kepada seluruh anggota yang naik pangkat setingkat lebih tinggi,” tuturnya.

Dari prestasi ini, Bagus berharap pada personil dapat lebih meningkatkan semangat pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara. Tetap mengasah diri dan meningkatkan kemampuan.

*Kahaba-05