Kabar Bima

Pemilihan Ketua BPD Setelah Pelantikan Oleh Bupati Bima

309
×

Pemilihan Ketua BPD Setelah Pelantikan Oleh Bupati Bima

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Kasi Pemerintahan Kecamatan Bolo H Gunawan menyampaikan, pemilihan ketua, wakil ketua dan sekretaris BPD akan dilakukan setelah pelantikan oleh Bupati Bima.

Pemilihan Ketua BPD Setelah Pelantikan Oleh Bupati Bima - Kabar Harian Bima
Ketua Divisi Sekretariat Klinik Desa Kecamatan Bolo H Gunawan. Foto: Yadien

Berdasarkan jadwal yang ditentukan, anggota BPD di Kecamatan Bolo akan dilantik oleh Bupati Bima bersama sejumlah kecamatan lain pada bulan November mendatang.

“Jadwalnya mulai tanggal 7 sampai 9 November nanti,” ujarnya, Kamis (26/9).

Kata dia, saat itu semua BPD akan dilantik sebagai anggota. Setelah itu baru dilakukan pemilihan ketua, wakil ketua dan sekretaris oleh internal anggota BPD itu sendiri yang kemudian dilaporkan ke pemerintah kecamatan.

“Hasil pemilihan internal BPD itu dilaporkan ke kami di kecamatan agar dikeluarkan SK struktur BPD di masing-masing desa,” katanya.

Ia menjelaskan, untuk BPD di sejumlah desa yang akan melaksanakan Pilkades, tugas pertama mereka yakniikut menyelenggarakan dan menyukseskan tahapan-tahapan Pilkades.

“Nanti panitia Pilkades akan melaporkan tahapan-tahapan itu ke BPD yang baru,” jelasnya.

Gunawan berharap, semoga semua anggota BPD yang baru bisa menjalankan tugasnya dengan baik sesuai dengan tugas dan fungsinya. Terutama tugas legislasi dan pengawasan di desa.

“Harapan terbesar kami tentu mereka bisa bekerja dengan baik dalam menjalakan tugas,” ungkapnya.

*Kahaba-10