Kabar Bima

Warga Tanjung Temukan Bayi yang Sudah Dimakan Binatang

435
×

Warga Tanjung Temukan Bayi yang Sudah Dimakan Binatang

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Warga Kelurahan Tanjung Kota Bima dihebohkan dengan penemuan bayi yang sudah tercabik cabik karena dimakan binatang, Minggu (24/07) sekitar pukul 07.30 Wita. Bayi yang diduga hasil hubungan gelap itu ditemukan di Lingkungan RT 07 RW 03 Kelurahan Tanjung Kota Bima, tepatnya sebelah timur jembatan Pade Doang.

Warga Tanjung saat melihat bayi yang dibuang. Foto: Eric
Warga Tanjung saat melihat bayi yang dibuang. Foto: Eric

Lurah Tanjung, H. Akhyar mengatakan, pihaknya mendapat laporan dari warga, tentang penemuan bayi yang sudah tidak utuh lagi tersebut. Warganya menemukan bayi itu dalam kondisi tangan, kepala dan bagian lain sudah tidak utuh

Warga Tanjung Temukan Bayi yang Sudah Dimakan Binatang - Kabar Harian Bima

“Ini keterlaluan sekali. Kejadian ini sudah kami laporkan ke pihak yang berwajib untuk segera ditangani dan ditangkap pelakunya,” pinta Akhyar.

Pihaknya juga, kata dia, belum mengetahui apakah yang membuang bayi tersebut berdomosili di Kelurahan Tanjung atau tidak. Namun yang pasti, masyarakatnya meminta kepada aparat Kepolisian untuk mengusut tuntas kasus tersebut.

Sementara itu, Kapolsek Rasanae Barat, Kompol. Jamaludin, mengaku masih menyelidiki kasus tersebut, setelah melakukan olah TKP.

*Eric