Kabar Kota Bima

Nasdem Kota Bima Gerak Peduli Korban Banjir

361
×

Nasdem Kota Bima Gerak Peduli Korban Banjir

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Gerak cepat DPD Partai NasDem Kota Bima untuk berbagi dengan para korban banjir yang menerjang belasan kelurahan, Senin kemarin. Ribuan nasi bungkus dan air mineral disebar untuk meringankan beban dan derita warga terdampak.

Nasdem Kota Bima Gerak Peduli Korban Banjir - Kabar Harian Bima
Kader Partai NasDem Kota Bima saat foto bersama usai membagikan bantuan nasi bungkus untuk korban banjir. Foto: Ist

Ketua DPD Partai NasDem Kota Bima Hj Muthmainnah mengatakan, duka warga Kota Bima yang kesekian kalinya diterjang banjir, juga menjadi duka Partai Nasdem. Bagaimana tidak, banjir kali ini menjadi yang terbesar setelah 2016 lalu.

Nasdem Kota Bima Gerak Peduli Korban Banjir - Kabar Harian Bima

“Kemarin Kota Bima dikelilingi banjir, ditambah listrik padam. Sehingga melengkapi duka warga yang terdampak,” katanya.

Sebagai bentuk kepedulian Partai NasDem terhadap bencana besar itu, pihaknya menyiapkan nasi sebanyak 1.000 bungkus dan 50 dus air mineral, untuk diserahkan langsung kepada masyarakat yang masih disibukan dengan urusan bersih-bersih lumpur.

“Tadi kita bagikan di daerah terdampak banjir seperti di Kelurahan Penanae, Kelurahan Penatoi dan sejumlah kelurahan di Kecamatan Asakota,” sebutnya.

Kepada masyarakat yang terdampak, Muthmainnah berharap agar tetap tabah hadapi cobaan ini. Selalu ada hikmah yang bisa dipetik dari setiap peristiwa, terlebih berupa bencana seperti ini.

“Kami juga turut berdoa, semoga bencana cukup ini dan pemerintah bisa mencari solusi terbaik,” pungkasnya.

*Kahaba-01