Kota Bima, Kahaba.- Ibu Bhayangkari Polres Bima Kota juga ambil bagian saat pawai budaya Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Bima yang ke-16, Kamis (5/4). Rombongan mereka dipimpin langsung oleh ketua Bhayangkari Ratih Bagus Winarta.
Humas Polres Bima Kota IPDA Suratno mengatakan, keikutsertaan pada pawai HUT Kota Bima ke-16 tersebut merupakan bentuk partisipasi dan dukungan bhayangkari untuk Kota Bima.
Saat pawai tersebut ibu bhayangkari selain menggunakan baju kebesaran bhayangkari, juga menggunakan pakaian adat bima dan pakaian jenis lainya.
“Selain itu, Sat Lantas juga ikut serta dalam pawai tersebut dan menggunakan berbagai macam kostum, termasuk menggunakan kostum super hero dan anggota Avengers,” ujarnya.
Atas nama jajaran Polres Bima Kota dan Bhayangkari sambung Suratno, pihaknya mengucapkan HUT Kota Bima. Semoga kedepanya Kota Bima semakin berkembang dengan baik dan semakin sejahtera.
*Kahaba-05