Kota Bima, Kahaba.- Untuk klarifikasi dugaan pemalsuan raport oleh salah satu siswa Rj yang kini duduk di kelas XI IPS 1 SMA 2 Kota Bima, Hingga kini Dinas Dikpora tak kunjung memanggil Kepala SMAN 4 Kota Bima. (Baca. SMAN 2 Terima Siswa Tidak Naik Kelas)
“Kami baru memanggil kepala SMA 2 Kota Bima, sementara kepala SMA 4 Kota Bima Muhtar sampai saat ini belum dipanggil, karena masih ada kegiatan sekolah rujukan di Bali,” ujar Kepala Dinas Dikpora Kota Bima, H. Alwi Yasin, Kamis (26/11).
Kata Alwi, hasil pemanggilan kepala SMA 2, diakui menerima siswa tersebut berdasarkan laporan kenaikan kelas dari Raport terakhir dan surat rekomendasi pindah dari SMAN 4 Kota Bima.
“Wajar pihak SMAN 2 menerima siswa tersebut, karena raport sebelumnya naik kelas dan diperkuat dengan rekomendasi pindah,” bebernya.
Sementara mengenai laporan dari SMAN 4 Kota Bima yang bersangkutan tidak naik kelas, akan terjawab setelah kepala SMAN 4 dan Wali Kelas memberikan keterangan.
“Permasalahan ini akan terjawab, setelah pihak SMAN 4 hadir untuk memberikan klarifikasi,” tandasnya.
*Eric