Kabar Kota Bima

Ambulance Puskesmas Mpunda Mogok Saat Rujuk Pasien, Kondisinya tidak Layak Pakai

985
×

Ambulance Puskesmas Mpunda Mogok Saat Rujuk Pasien, Kondisinya tidak Layak Pakai

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Mobil ambulance Puskesmas Mpunda yang mestinya siap sedia jadi penyelamat pasien yang hendak dirujuk, justru sudah tidak layak lagi untuk digunakan.

Ambulance Puskesmas Mpunda Mogok Saat Rujuk Pasien, Kondisinya tidak Layak Pakai - Kabar Harian Bima
Puskesmas Mpunda. Foto: Bin

Seperti yang terlihat Rabu siang 24 April 2024, saat akan mengantar pasien, mengetahui ada pasien yang akan dirujuk, ambulance tersebut mogok saat keluar dari tempat parkir.

Ambulance Puskesmas Mpunda Mogok Saat Rujuk Pasien, Kondisinya tidak Layak Pakai - Kabar Harian Bima

Beberapa saat setelah pasien diangkut dalam ambulance, mobil tersebut kembali sulit dihidupkan. Dalam kepanikan, perawat yang berada di dalam ambulance segera meminta bantuan kepada pengunjung puskesmas.

Dua orang warga dengan sigap turun tangan membantu mendorong kendaraan yang macet tersebut. Terdengar dari dalam mobil suara pasien yang hendak dirujuk merintih menahan rasa sakit.

Mobil ambulance tersebut pun menyala dan melaju menuju rumah sakit untuk mengantar pasien.

Haryanto, warga yang turut mendorong mobil tersebut menilai, kendaraan itu sudah tidak layak dipakai lagi.

“Sudah seperti barang rongsokan saja,” katanya.

Kata dia, meskipun ambulance itu berhasil dihidupkan kembali. Tapi pemerintah harus menyiapkan armada baru untuk rujuk pasien, apalagi untuk kebutuhan mendesak.

“Kasihan masyarakat, pelayanan terganggu, pasien juga kan butuh penanganan yang cepat, apalagi harus rujuk,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Mpunda Rita Astuti yang dikonfirmasi soal itu mengakui, mobil ambulance itu memang sudah tidak layak dipakai.

“Sejak saya pindah ke Puskesmas Mpunda memang kondisinya begitu,” katanya.

Ketika dirinya ditempatkan di Puskesmas Mpunda, ia mengganti ban mobil itu. Akinya juga barusan diganti. Tapi karena sistem kelistrikan yang tidak bagus, makanya sering mogok.

“Sudah kita ajukan untuk pengadaan mobil ambulance baru, untuk operasional dan bawa pasien rujuk. Tapi belum ada kabar,” terang Rita.

Ia menambahkan, mobil ambulance di Puskesmas Mpunda ada 2 unit. Satu yang macet tersebut, dan satu unit lagi yang digunakannya untuk operasional.

“Tapi mobil operasional yang saya pakai juga sering digunakan untuk bawa pasien rujuk,” tambahnya.

*Kahaba-01