Kabar Bima

Curi Sapi, Warga Woha Ditangkap

412
×

Curi Sapi, Warga Woha Ditangkap

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- SF warga Dusun Bante Desa Tente Kecamatan Woha, Senin (13/3) dibekuk anggota Polsek Wawo dan Polsek Sape, karena diduga mencuri Sapi di wilayah Kelurahan Kodo sekitar pukul 00.30 Wita.

Curi Sapi, Warga Woha Ditangkap - Kabar Harian Bima
Sapi hasil maling disembelih. Foto: Dok. Polres Bima Kota

Humas Polres Bima Kota IPDA Suratno mengatakan, awalnya warga curiga dengan mobil pick up yang parkir di pinggir jalan perbatasan Kodo dan Lampe. Karena penasaran, warga mendatangi mobil tersebut.

“Karena dihampiri warga, empat orang terduga pelaku pencuri ternak yang sedang mengangkut 4 ekor Sapi kaget dan melarikan diri dengan menggunakan mobil pick up tersebut,” ujarnya.

Kata Suratno, warga Kodo kemudian menelpon warga Kumbe untuk minta bantuan menghadang mobil pencuri ternak dimaksud. Saat dihadang, mobil balik arah menuju jalur Kecamatan Wawo.

“Warga melaporkan ke Polsek Rasanae Timur untuk minta bantuan dan menghubungi Polsek Wawo dan Sape untuk menghadang mobil tersebut,” jelasnya.

Dari upaya tersebut sambungnya, Polisi hanya berhasil menangkap satu pelaku yakni SF dan satu ekor Sapi yang sudah disembelih.

“Tiga orang pelaku lain sudah melarikan diri,” ungkapnya.

*Kahaba-05