Nasional

Gempa 8.5 SR Guncang Aceh, BMKG Peringatkan Tsunami

291
×

Gempa 8.5 SR Guncang Aceh, BMKG Peringatkan Tsunami

Sebarkan artikel ini
Gempa 8.5 SR Guncang Aceh, BMKG Peringatkan Tsunami - Kabar Harian Bima
Aceh diguncang gempa 5,6 SR / foto: BMKG

Banda Aceh, kahaba.- Beberapa saat yang lalu peringatan tentang terjadinya gempa bumi dikeluarkan oleh BMKG.  Dalam rilis peringatan dini yang diterima oleh redaksi disebutkan gempa terjadi di NAD dengan kekuatan gempa 8,5 skala richter dengan kedalaman 10 km. Gempa bumi besar yang terjadi sore ini memicu aktifnya peringatan dini tsunami untuk wilayah barat pulau Sumatra.

Gempa yang terjadi pada hari ini (11/4) pukul 15:38:29 WIB berkekuatan 8,5 SR dan dilaporkan lokasi episentrum 364 km barat daya Kabupaten Simeulue NAD dengan kedalaman 10 km. BMKG juga melaporkan terjadinya gempa susulan dengan kekuatan Gempa 6,5 SR pada pukul 16:28:02 WIB, dengan lokasi episentrum 510 km Barat Daya Kab-Simelue NAD.

Gempa 8.5 SR Guncang Aceh, BMKG Peringatkan Tsunami - Kabar Harian Bima

Selain deteksi gempa, BMKG juga menyatakan peringatan dini terjadinya tsunami. “Peringatan dini tsunami di lima wilayah yakni Bengkulu, Lampung, Aceh, Sumatera Barat dan Sumatera Utara,” kata Kepala Pusat Data dan Informasi BNPB Sutopo Purwo Nugroho seperti dikutip Antara, Rabu (11/4/2012).

Sutopo Purwo Nugroho menjelaskan, peringatan tsunamie tersebut sebagai dampak dari gempa berkekuatan 8,9 Skala Richter pada pukul 15:38:29 WIB. “Saat ini kami masih terus melakukan koordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah setempat,” katanya. BNPB merinci peramalan prediksi waktu rambat gelombang tsunami, dimana pantai barat Aceh & Sumut sekitar 1 jam, sebelah barat Sumbar 1 s.d 1,5 jam, barat Bengkulu & Lampung sekitar 2 s.d 2,5 jam

Namun menurut dia, pihaknya masih kesulitan melakukan koordinasi karena beberapa pihak di daerah sulit untuk dihubungi. “Namun BNPB juga telah melakukan kontak dengan TNI,” katanya. Dia menambahkan, BNPB telah menyiagakan satuan reaksi cepat di bandara Halim Perdanakusuma. “Ada 500 orang yang siaga di Halim, namun jumlah yang akan diberangkatkan masih menunggu kontak kita dengan BPBD atau pejabat daerah setempat,” katanya.

Getaran gempa dirasakan juga oleh sebagian besar negara asia tenggara selain itu Potensi dini tsunami juga dirilis oleh sejumlah stasiun peringatan dini luar negeri seperti India dan AS.