Kabar Bima

Dewan Jadwalkan Pemanggilan Dikes, Bahas Bidan Malas

394
×

Dewan Jadwalkan Pemanggilan Dikes, Bahas Bidan Malas

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.DPRD Kota Bima dalam waktu dekat akan menjadwalkan pemanggilan Kepala Dinas Kesehatan (Dikes) Kota Bima, guna membahas keluhan masyarakat Lingkungan Busu Kelurahan Ntobo soal bidan malas menempati Poskesdes. (Baca. Bidan Malas, Poskesdes Jadi Rumah Hantu)

Anggota DPRD Kota Bima Taufikurrahman. Foto: Eric
Anggota DPRD Kota Bima Taufikurrahman. Foto: Eric

“Kami akan segera memanggil Kepala Dikes Kota Bima untuk membahas itu. Ini harus segera ditindaklanjuti, karena berkaitan dengan pelayanan penting dibidang kesehatan,” ujar Wakil Ketua Komisi I DPR Kota Bima, Taufikurahman, Senin (19/10).

Menurut Diko, pria itu biasa disebut, Poskesdes dibangun untuk ditempati Bidan Desa, terutama di wilayah pelosok, agar pelayanan dasar kesehatan dan penanganan medis bica cepat dilakukan. Jika bidan malas, kemudian ditambah sikap Kepala Dikes yang tidak peduli, maka dipastikan banyak kesehatan masyarakat tidak terlayani dengan baik.

“Keluhan masyarakat kepada Dinas Kesehatan sudah seringkali. Sebelumnya juga warga Kelurahan Oi Fo’o mengeluhkan mobil ambulance yang tidak pernah merespon panggilan masyarakat. Nah, ini bahaya, mestinya Dinas terkait harus cepat ambil sikap,” kritiknya.

*Eric